Senin, 31 Januari 2011

PAD Aceh Singkil tak Capai Target

Wed, Jan 12th 2011, 09:05

SINGKIL - Pendapatan Asli Daerah (PAD) Aceh Singkil, pada tahun 2010 tidak mencapai target. Dari target Rp 15 miliar hanya tercapai sekitar Rp 10 miliar.

Kepala Dinas Pengelolaan Keuangan dan Kekayaan Daerah (DPKKD) Aceh Singkil, Nasjudin, melalui Kabid Pendapatan Adi Yusman, Selasa (11/1) mengatakan, tidak tercapainya target PAD karena tidak maksimalnya kinerja SKPD, dihapusnya sumbangan pihak ketiga dan belum adanya payung hukum berupa qanun untuk menggali retribusi. “PAD kita tidak memenuhi target karena tidak maksimalnya SKPD, namun bila dibandingkan dengan capaian PAD tahun sebelumnya, pada tahun ini lebih tinggi,” kata Adi.

Adi merinci SKPD yang paling besar menyumbangkan PAD sesuai target adalah RSUD Aceh Singkil senilai Rp 1,8 miliar dari target Rp 3,3 miliar. Sisanya Rp 1,5 miliar lagi sudah berada di rekening, tinggal menunggu ferivikasi dari Menkes sebelum disetor ke rekening pendapatan daerah. Sedangkan Dinas Pekerjaan Umum (PU) yang diharapakan menyumbangkan PAD sebesar Rp 903.000.000, ternyata hingga akhir Desember 2010, baru menyetor Rp 85.780.000 atau hanya sekitar 9,4 persen.

Adi Yusman menambahkan, pada tahun 2011 PAD ditargetkan sebesar Rp 14,77 miliar. Guna memenuhi target tersebut, ia berharap qanun sumbangan daerah dari pihak ketiga dan qanun pajak daerah segera disahkan. Selanjutnya SKPD diimbau bekerja lebih keras lagi agar target PAD yang dibebankannya tercapai.(c39)

Sumber : Serambinews.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar