Selasa, 03 Mei 2011

Sebagian Wilayah Singkil Tergenang

Mon, Mar 21st 2011, 17:10


WARGA Lae Ijuk, Gunung Lagan, Aceh Singkil, menggotong sepeda motor sambil melewati genangan air yang merendam wilayah tersebut, Senin (21/3/2011) petang.SERAMBINEWS.COM/DEDE ROSADI

SINGKIL - Sebagian wilayah Kabupaten Aceh Singkil, Senin (21/3/2011) petang, digenangi air akibat laut pasang dan hujan deras yang mengguyur daerah itu. Genangan air sekitar setumit orang dewasa, namun belum menyentuh lantai rumah warga yang rata-rata dibuat lebih tinggi dari pekarangan.
Genangan air pasang terlihat di Ujung Bawang, Singkil Utara dan beberapa desa di Kecamatan Singkil. Sedangkan genangan air akibat hujan terpantau di sekitar sungai Lae Ijuk, Gunung Lagan, Gunung Meriah.
Di Lae Ijuk, air sungai yang meluap merendam tanaman sawit milik warga dan perusahan PT PLB. Air dari luapan sungai juga menggenangi pekarangan rumah warga setempat. "Kami terpaksa mengangkat sepeda motor melewati banjir, ketika berangkat ke luar rumah," kata Ardian warga Gunung Lagan.(dede rosadi)

Sumber : Serambinews.com

1 komentar:

  1. Bagaiamana solusi agar singkil tidak banjir setiap kali hujan...?

    BalasHapus